Seluma (Humas)- Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Semidang Alas Menerima Kunjungan Ka. Kantor Kemenag Seluma H.Heriansyah, S.Ag.,M.H , Kasi Bimas Islam Nanang Hermanto M.H, dan Ka.KUA Seluma Selatan Elon Suparlan, disambut dengan baik oleh jajaran staf dan Penyuluh Agama Islam KUA Semidang Alas.
Dalam kunjunganya pada Rabu (30/10) Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Seluma menyampaikan kepada para Penyuluh untuk mempersiapkan seluruh kelengkapan berkas yang dibutuhkan untuk melengkapi data PPPK yang dibutuhkan, dan untuk terus memantau info terbaru jangan sampai nanti ketinggalan informasi dan gagal mengikuti PPPK. Selain itu Heriansyah juga menyampaikan tentang permasalahan buku nikah, pengeluar buku nikah harus sudah diprint, bukan lagi diisi secara manual.
Selanjutnya Kasi Bimas Islam Nanang Hermanto, M.H juga berpesan untuk menjaga dan meningkatkan kebersiihan lingkungan Kantor, agar memberikan aura positif bagi kita, selanjutnya terus tingkatkan kinerja penyuluh baik itu di kantor maupun Dilapangan, supaya Kiprah penyuluh baik di mata masyarakat. Atas kunjungan dan arahan dari Kepala Kementrian Agama, Kasi Bimas Islam dan rombongan dari kemenag Kabupaten seluma kami mengucapkan terimakasih, dan semoga kedepan KUA Semidang alas dapat meningkatkan kualitas kedisiplinan dan pelayanan. (Eka/Ms)