Konsisten Jumat Berkah, DWP Kemenag Kota Bengkulu Berbagi Bersama Siswa/i MA Darussalam

Konsisten Jumat Berkah, DWP Kemenag Kota Bengkulu Berbagi Bersama Siswa/i MA Darussalam

Kota Bengkulu (Humas) --- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu bekerja sama dengan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kantor Kemenag Kota Bengkulu terus konsisten dalam menjalankan program Jumat Berkah.

Dimana, salah satu kegiatannya adalah melaksanakan Jumat Berkah berbagi kepada siswa/siswi madrasah. Dan untuk kali ini, DWP Berbagi dilaksanakan bagi siswa MA Darussalam Kota Bengkulu, yang beralamat di Kelurahan Dusun Besar, Kecamatan. Singaran Pati, Kota Bengkulu, pada Jum’at (26/07/24).
Ketua DWP Kemenag Kota Bengkulu yang diwakilkan oleh Wakil Ketua Ny. Ritasari Fahrurrazi dan didampingi Istri Kasi Haji Ny. Ranita Ramadhan beserta Pengurus dan Anggota DWP ikut dalam pelaksanaan Jumat Berkah ini.
Dalam sambutannya Wakil Ketua DWP Kemenag Kota Bengkulu, Ny. Ritasari Fahrurrazi mengapresiasi dan mendukung kegiatan DWP ini.

"Meskipun kegiatan berbagi ini sederhana, namun dampaknya sangat besar bagi orang lain". Papar Ny. Ritasari Fahrurrazi.

Dalam kegiatan tersebut, DWP Kemenag Kota Bengkulu menyerahkan bantuan berupa Santunan kepada 11 orang Siswa/i MA Darussalam yang membutuhkan. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Ketua DWP Ny. Ritasari Fahrurrazi.

"Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi anak-anak kita yang kurang mampu, agar dapat membantu menunjang keperluan pendidikannya. Kegiatan Jumat Berkah merupakan salah satu program rutin DWP Kemenag Kota Bengkulu. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian sosial dan berbagi kepada sesama". Pungkas Ny. Ritasari Fahrurrazi. (Humas.


TERKAIT

Berita LAINNYA