Kolaborasi Media, LSM dan Komunitas se-Provinsi Bengkulu Audiensi Bersama Kakan Kemenag

Kolaborasi Media, LSM dan Komunitas se-Provinsi Bengkulu Audiensi Bersama Kakan Kemenag

Kota Bengkulu (humas) - Jumat (21/06/24) Kolaborasi Media, LSM dan Komunitas se-Provinsi Bengkulu berkunjung ke Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu untuk bersilaturahmi dalam rangka audiensi terkait acara Sunatan Massal Gratis dan Pembagian Paket Sembako yang akan diselenggarakan di Kota Bengkulu.

Kolaborasi Media, LSM dan Komunitas se-Provinsi Bengkulu ini diterima langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. didampingi oleh Kasubbag Tata Usaha, Dr. H. Fahrurrazi, S.Pd,M.Si. bertempat di Ruang Kepala Kantor.

Dalam silaturahmi ini perwakilan rombongan ini, yakni Bapak Agus, sekaligus menyampaikan permohonan dukungan dan bantuan untuk kegiatan Sunatan Massal yang rencananya akan dilaksanakan pada Sabtu tanggal 29 Juni 2024.

Disampaikan oleh Bapak Agus, bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan dengan izin yang diurus dibawah notaris, dengan peserta Sunatan Massal dan pembaian paket Sembako berasal dari Kota Bengkulu dan Kabupaten Bengkulu Tengah. Diharapkan juga kehadiran Kakan Kemenag dalam acara ini.

Kakan Kemenag, Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. menyambut baik dan mendukung kegiatan sosial semacam ini. karena dapat mengakomodir kebutuhan masyarakat khususnya akan fasilitas sunatan massal dan kebutuhan paket sembako. (Humas)


TERKAIT

Berita LAINNYA