Kepala KUA Muara Bangkahulu Hadiri Penandatanganan PKS Kemenag dan Lapas IIA Bengkulu

Kepala KUA Muara Bangkahulu Hadiri Penandatanganan PKS Kemenag dan Lapas IIA Bengkulu

Kota Bengkulu (Humas)-Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Muara Bangkahulu, Rudian, S.Ag, MH, menghadiri acara penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bengkulu dan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu. Acara ini berlangsung pada Selasa, 16 Juli 2024, di Aula Lapas Kelas IIA Bengkulu.

Acara dimulai dengan doa bersama, diikuti dengan sambutan dari Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Sipuan, S.Ag, MM, serta Kepala Lapas Kelas IIA Bengkulu, Yuniarto, A.Md., IP., S.H., M.H.

PKS ini bertujuan untuk membentuk lembaga mitra dan memberikan pembinaan rohani, termasuk penyuluhan dan bimbingan, bagi warga binaan Lapas Kelas IIA Bengkulu. Dalam acara tersebut, hadir juga Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Sipuan, S.Ag, MM, serta Kepala Lapas Kelas IIA Bengkulu, Yuniarto, A.Md., IP., S.H., M.H.

Acara ini merupakan langkah penting dalam upaya meningkatkan pembinaan rohani warga binaan, dengan harapan dapat memberikan pengaruh positif bagi mereka selama masa tahanan. Rudian, S.Ag, MH menyatakan dukungannya terhadap kerja sama ini dan berharap program ini dapat berjalan dengan lancar serta memberikan manfaat yang besar bagi semua pihak yang terlibat.

"Dengan adanya kerja sama ini, kami berharap dapat memberikan bimbingan yang lebih terstruktur dan berkelanjutan kepada warga binaan, sehingga mereka dapat memperoleh pengetahuan dan pemahaman yang lebih mendalam tentang nilai-nilai keagamaan". Ujar Rudian.

Dr. H. Sipuan, S.Ag, MM juga menyampaikan apresiasinya atas kerja sama ini dan menegaskan komitmen Kemenag Kota Bengkulu dalam mendukung program-program pembinaan rohani di Lapas Kelas IIA Bengkulu. "Kami siap memberikan dukungan penuh dan sumber daya yang dibutuhkan untuk keberhasilan program ini". Ujarnya.

Yuniarto, A.Md., IP., S.H., M.H., menambahkan, "Kerja sama ini merupakan wujud nyata dari sinergi antar lembaga untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi rehabilitasi dan reintegrasi sosial warga binaan".

Acara penandatanganan PKS ini diiringi dengan doa bersama, sebagai harapan agar kerja sama ini membawa berkah dan manfaat bagi semua pihak yang terlibat. (LiaH/Humas)


TERKAIT

Berita LAINNYA