Kepala KUA Kecamatan Air Periukan Pimpin Kegiatan Rutin Tadarusan

Seluma (Humas)-- Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan Pegawai Kantor Urusan Agama Kecamatan Air Periukan melaksanakan kegiatan rutin yaitu tadarus Al-Qur'an di ruangan Kantor, Jum'at (13/9)

Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Air periukan Harun, S.,Ag,MH mengatakan, bahwa kegiatan tadarus Al-Qur'an sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas spiritual pegawai di lingkungannya.
“Kegiatan tadarus Al-Qur'an ini merupakan salah satu upaya kita untuk meningkatkan kualitas spiritual pegawai di lingkungan Kantor,” ungkap Harun

Lebih lanjut, Harun menjelaskan bahwa kegiatan tadarus Al-Qur'an ini dimulai pada pukul 08.30 setiap hari Jum'at dan dikerjakan secara rutin, bukan hanya tadarusan akan tetapi terkadang diisi dengan materi keagamaan dengan konsep pendalaman Ilmu agama
"Alhamdulillah, antusiasme Pegawai dalam mengikuti kegiatan tadarus Al-Qur'an ini sangat tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa mereka memiliki keinginan yang kuat untuk meningkatkan kualitas spiritualnya," tambahnya
“Kegiatan-kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat spiritual bagi para Pegawai  KUA dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.(Eka/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA