Kegiatan Skrining Hemoglobin (Hb) Untuk Remaja Puteri MAN 2 BU

Bengkulu Utara (Humas) - MAN 2 Bengkulu Utara kembali didatangi pihak puskesmas Kecamatan Ketahun untuk melaksanakan kegiatan Skrining Hemoglobin  (Hb) bagi pelajar remaja puteri yang ada di wilayah kerja  UPTD puskesmas Ketahun pada Senin (30/08/2024). 

Kegiatan ini diadakan di Mushola MAN 2 Bengkulu Utara dengan mengikutsertakan seluruh siswa puteri kelas X dan kelas XI. 

Kegiatan ini dilaksanakan guna untuk mendeteksi dini anemia, yaitu kondisi ketika kadar hemoglobin dalam darah rendah atau di bawah normal. Skrining Hb dilakukan pada remaja puteri, karena banyak yang mengalami anemia, terutama ketika dewasa nanti. Untuk itu dilakukan pengecekan  dini untuk mencegah hal tersebut terjadi. ( Fipin/Yn )

 


TERKAIT

Berita LAINNYA