Kakan Kemenag : "Sarana dan Prasarana yang Menunjang Dibutuhkan untuk Melayani Masyarakat"

Kakan Kemenag : "Sarana dan Prasarana yang Menunjang Dibutuhkan untuk Melayani Masyarakat"

Kota Bengkulu (Humas)-Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu melaksanakan monitoring dan peninjauan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Singaran Pati yang terletak di Jalan Al Baraqah Kelurahan Timur Indah, Kecamatan Singaran Pati, Kota Bengkulu, Senin, 23/09/24.

Pada kesempatan ini, Kepala Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. didampingi Kasubbag Tata Usaha, Dr. H. Fahrurrazi, Kasi Bimas Islam H. Rolly Gunawan, M.H.I. dan Kepala KUA Kecamatan singaran Pati, Marlius Putra, M.H.I. melaksanakan monitoring dan peninjauan KUA Singaran Pati yang akan melaksanakan proses rehab gedung serta memastikan fasilitas yang ada,

Monitoring ini dilaksanakan menimbang pentingnya peran KUA sebagai  menjadi wadah terdepan untuk pelayanan publik prima di Kementerian Agama Kota Bengkulu. Sehingga sangat diperlukan sarana prasarana yang mendukung. untuk mewujudkan salah satu program Menteri Agama RI yakni Revitalisasi KUA. Selain itu, di KUA terdapat Penyuluh Lintas Agama yang memberikan pelayanan kepada masyarakat, hal ini tentu menjadikan semakin banyak masyarakat yang mengetahui dan mendapatkan layanan di KUA.

"Dalam meningkatkan pelayanan publik yang prima tentunya dibutuhkan sarana prasarana yang mendukung untuk menunjang agar kita mampu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat". Ungkap Kakan Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. (Ekowan/PopiHumas)


TERKAIT

Berita LAINNYA