Jajaran ASN KUA Muara Bangkahulu Hadiri Upacara Harkitnas

Jajaran ASN KUA Muara Bangkahulu Hadiri Upacara Harkitnas

Kota Bengkulu (humas0-Dalam rangka Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-116 Tahun 2024, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Muara Bangkahulu, Rudian, S.Ag, M.H., beserta segenap ASN di lingkungan KUA Kecamatan Muara Bangkahulu mengikuti pelaksanaan  upacara yang diselenggarakan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu bertempat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Bengkulu. Senin, 20 Mei 2024. Hadir sebagai Inspektur Upacara, Kepala Seksi (Kasi) Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Kota Bengkulu, Muhammad Ali, M.Pd.
Dalam sambutannya Muhammad Ali menyampaikan bahwa Hari Kebangkitan Nasional yang kita peringati setiap tanggal 20 Mei ini merupakan momen penting dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia. Pada tanggal ini, lebih dari seabad yang lalu, berdirilah organisasi Budi Utomo yang menjadi tonggak awal kesadaran dan pergerakan nasional menuju kemerdekaan.

"Melalui peringatan ini, kita diingatkan akan semangat kebersamaan, persatuan, dan perjuangan yang telah ditunjukkan oleh para pendahulu kita. Mereka dengan gigih berjuang, tidak hanya mengandalkan kekuatan fisik, tetapi juga kekuatan pemikiran dan persatuan untuk meraih kemerdekaan bangsa". Papar Muhammad Ali.

Terpisah Kepala KUA Kecamatan Muara Bangkahulu, Rudian, S.Ag, M.H. menyampaikan bahwa segenap jajaran ASN di lingkungan KUA Muara Bangkahulu hadir dalam Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024 di lingkungan Kemenag Kota Bengkulu sebagai wujud semangat kebersamaan dan persatuan. (Humas)


TERKAIT

Berita LAINNYA