Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara mengawali kegiatan Jumat pagi (11/08), dengan melaksanakan senam bersama.
Senam dilaksanakan di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara yang diikuti oleh Kepala Kantor serta seluruh pejabat dan pegawai pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara.
Ditmui usai senam, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I.,M.Pd.i menyebutkan bahwa ASN selaku abdi Negara dan pelayan masyarakat harus sehat dengan rajin berolahraga.
"Kita sebagai ASN, harus sehat. Caranya berdoa dan berolahraga. Kita harus sehat karena ASN dibutuhkan oleh Kementerian. Salam sehat untuk semua," tutur H. Nopian.
Senam ini merupakan salah satu cara yang dilakukan dalam menjaga kebugaran dan kesehatan. Jika tubuh sehat dan bugar secara fisik, maka kemampuan konsentrasi juga akan meningkat dan memudahkan dalam menjalankan tugas dan fungsi.