Kota Bengkulu (Humas) - Tujuh siswa-siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Bengkulu berhasil meraih juara dalam Kejuaraan Pencak Silat se-Sumatera yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) di Gedung Pemuda dan Olah Raga (GOR) Sawah Lebar Bengkulu pada Jumat tanggal 20 s.d. 26 Oktober 2024.
Adapun tujuh siswa-siswi tersebut adalah Tegar Pangestu siswa dari Kelas 8B, Ramdhon Abadi Kelas 9F, Keyzia adillah Syifa Kelas 8I berhasil meraih Juara 1, Nelya Elizah dari Kelas 9E berhasil meraih Juara 2, Raja Muhammad Noviansyah dari Kelas 7K , M. Raka Ramadhan dan Felicia dwi Kartika Kelas 8B berhasil meraih Juara 3.
Kepala MTsN 1 Kota Bengkulu, Diniah, M.Pd.Si. menyampaikan rasa bangga yang tak terhingga karna raihan prestasi siswa-siswi MTsN 1 dan akan senantiasa mendukung serta memberi ruang bagi para siswa-siswinya yang berprestasi di bidang akademik maupun non akademik.
“Kami sangat bangga dengan raihan prestasi siswa-siswi dan akan mendukung penuh serta akan memberikan ruang bagi peserta didik yang ingin berprestasi dibidang akademik maupn on akademik,” ungkap Diniah.
Kejuaraan Pencak Silat se-Sumatera yang diselenggarakan oleh Kemenpora RI ini diharapkan mampu menghasilkan atlet-atlet pencak silat yang siap mengharumkan nama Indonesia di kancah nasional maupun internasional.
(MTsN1KoBe/Humas)