Haru Biru, Bupati RL Lepas CJH Tambahan

Foto bersama CJH, jelang keberangkatan menuju Asrama Haji Bengkulu

REJANG LEBONG --- (HUMAS) Setelah melepas Calon Jamaah Haji Reguler  Kloter 9 pekan lalu, hari ini Bupati Kabupaten Rejang Lebong melepas secara resmi Calon Jamaah Haji Reguler Kuota Tambahan di Masjid Agung Baitul Makmur, Senin (19/06/2023).

Sesuai dengan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 467 Tahun 2023 Tentang Penetapan Kuota Haji Tambahan Indonesia Tahun 1444 H/ 2023 M, dalam KMA tersebut diatur bahwa kuota tambahan terdiri atas 7.360 Kuota Haji Reguler dan 640 Kuota Haji Khusus, Provinsi Bengkulu mendapatkan Kuota Jamaah sebanyak 142 orang dan untuk Kabupaten Rejang Lebong mendapatkan tambahan sebanyak 25 orang.

“ Kami sampaikan bahwa jumlah Jamaah Haji Reguler Kuota Tambahan Kabupaten Rejang Lebong yang siap diberangkatkan pada tahun ini berjumlah 25 orang ” tutur H. Lukman, S.Ag.,M.H selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong.

Kakan juga menyampaikan bahwa Calon Jamaah Haji Tambahan ini sudah melakukan Manasik Haji sebanyak 2 kali dan akan kembali mengikuti Manasik Haji setiba di Asrama Haji Bengkulu.

“ Seluruh Calon Jamaah Haji yang akan berangkat hari ini sudah melakukan Manasik Haji sebanyak 2 kali dari Kantor Kementerian Agama Rejang Lebong, termasuk dari MUI, dan akan kembali mengikuti Manasik Haji di Asrama Haji Bengkulu “ tambah Kakan pula

Sebagaimana diketahui 25 Calon Jamaah Haji Tambahan Kloter 17 ini akan diberangkatkan terlebih dahulu menuju Asrama Haji dan akan berangkat menuju Embarkasi Padang pada keesokan harinya. Selanjutnya, Bupati Kabupaten Rejang Lebong, Drs.H, Syamsul Effendi, M.M didampingi Kabag Kesra Setda Rejang Lebong bersama jajaran, menyampaikan rasa syukur atas diberikannya kuota tambahan oleh Pemerintah Arab Saudi untuk Indonesia, khususnya Kabupaten Rejang Lebong yang mendapatkan kuota tambahan terbanyak kedua se-Provinsi Bengkulu.  Tampak tak kuasa menahan haru dan meneteskan air mata, Drs.H.Syamsul Effendi mengatakan bahwa semua ini adalah Ketetapan Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Bersyukur sekali karena Pemerintah Arab dan Pemerintah Pusat telah memberikan kuota tambahan sehingga  Calon Jamaah Haji kita bisa menunaikan ibadah haji di tahun ini” imbuh  Syamsul Effendi penuh haru

“Bagi saya, berangkat haji itu rezeki, soal berangkat itu ketetapan Allah, tahun ini Allah memberikan kesempatan dan amanah kepada Bapak Ibu semua, ketika Allah berkehendak tidak ada yang tidak mungkin, harapan saya Bapak Ibu ikhlaskan semuanya kepada Allah, jaga kekompakan dan yang lebih penting jaga kesehatan” tambah nya lagi

Bupati Rejang Lebong itu juga menyampaikan apresiasi kepada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong yang telah berupaya mempersiapkan seluruh rangkaian  hingga hari keberangkatan. (ERT)


TERKAIT

Berita LAINNYA