Kota Bengkulu (HUmas)– Pasangan Tim Bulu Tangkis Ganda Putra Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Bengkulu berhasil meraih Juara I dalam Perlombaan Bulu Tangkis Ganda Putra yang digelar oleh Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bengkulu dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag Tahun 2025, Rabu (18/12/24).
Pasangan Ganda Putra, Soewanto Jaya dan Fizi Herdian bermain sangat bagus dan gesit selama pertandingan berlangsung. Mereka berpartisipasi dalam pelaksanaan pertandingan yang diadakan bertempat di Gedung Bencoolen Badminton Jalan Meranti Sawah Lebar Kota Bengkulu.
Pada pertandingan HAB kali ini, pertandingan Bulu Tangkis Putra terbagi menjadi II Grup, yaitu Grup A dan Grup B yang terdiri dari 32 pasang Ganda Putra yang pesertanya berasal dari beberapa madrasah dan lembaga di bawah naungan Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu.
Pada partai final, Tim Ganda Putra MAN 1 Kota Bengkulu bertemu dengan Tim Ganda Putra dari MTsN 1 Kota Bengkulu dengan kemenangan diraih oleh Tim Ganda Putra MAN 1 Kota Bengkulu.
Saat ditemui oleh Tim Humas, tidak lupa sang Juara I Soewanto dan Fizi mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak MAN 1 Kota Bengkulu, terutama kepada Kepala Madrasah, rekan-rekan guru/karyawan yang telah memberikan semangat kepada mereka.
“Kesan saya sangat luar biasa, bisa mendapat Juara I pada Kategori Ganda Putra. Semoga tahun depan kami dapat mempertahankan gelar ini lagi, terutama MAN 1 Kota Bengkulu dapat mempertahankan prestasinya pada event HAB dan event-event lainnya". Ungkap Soewanto. (HumasMANSaKobe/PopiHumas)