kemenag

Gudep Raja Khalifah MIN 2 Bengkulu Selatan Tampil Memukau Pada Pawai Tunas Kelapa

Bengkulu Selatan (Humas) – Dalam rangka memeriahkan HUT Gerakan Pramuka ke-63 serta HUT Republik Indonesia (RI) ke-79, Gudep Raja Khalifah MIN 2 Bengkulu Selatan ikut serta dalam perlombaan Pawai tunas kelapa tingkat SD/MI dengan Tema “Berjiwa Pancasila Menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia Kabupaten Bengkulu Selatan Tahun 2024” diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan. Pawai ini sebagai bentuk kebanggaan atas kontribusi Gerakan Pramuka dalam pembentukan generasi berkualitas. Acara yang berlangsung pada hari Sabtu (10/8) ini dimulai dari Lapangan Sekundang Setungguan disambut dengan antusiasme yang tinggi oleh masyarakat di sepanjang rute pawai pukul 13.30 WIB - sampai dengan selesai. Gudep Raja Khalifah MIN 2 Bengkulu Selatan melepas ratusan siswa/i terbagi dalam beberapa pasukan, yang meliputi pasukan panji-panji (bendera), pasukan pramuka lengkap (paskhas pramuka siaga), pasukan perkusi (musik dari bahan bekas), pasukan tongkat 100 cm (pasukan keterampilan LKBB bertongkat), pasukan pahlawan, dan pasukan semaphore dengan menampilkan berbagai atraksi yang memukau dari setiap pasukan. Rute pawai dimulai dari Lapangan Sekundang – SMP 4 – DPRD – Jalan Sudirman –  Batang Bangau `– Simpang Miso Bak Udin – Lapangan Sekundang.

Kegiatan pawai tunas kelapa tersebut, langsung dilepas oleh Bupati Bengkulu Selatan Bapak Gusnan Mulyadi SE.MM selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Bengkulu Selatan.

“Berangkatlah dengan baik, kembalilah lagi dengan baik, tertib serta hati-hati di jalan agar selamat ketika kembali ke rumah” pesan Gusnan Mulyadi.

Beliau juga menyampaikan rasa bangga beliau kepada Kwarti Cabang Bengkulu Selatan yang selalu menorehkan prestasi gemilang dalam segala kegiatan pramuka dari Tingkat Nasional maupun Internasioal.

Dalam kesempatan ini, Kepala MIN 2 Bengkulu Selatan Dr. Hj. Zannatun Na’imah, S.Ag., M.Pd.I merasa bangga terhadap semangat, kerja keras, kekompakan para pembina pramuka dan siswa/i anggota pramuka yang telah berlatih secara rutin dalam mempersiapkan diri dengan baik untuk tampil dalam pawai tunas kelapa. 

“Terima kasih kepada seluruh dewan guru dan staf karyawan/i serta siswa/i MIN 2 Bengkulu Selatan yang telah mensukseskan pawai tunas kelapa. Kami sangat bangga atas semangat dan dedikasi yang ditunjukkan oleh para pembina pramuka dan siswa/i anggota pramuka Gudep Raja Khalifah MIN 2 Bengkulu Selatan. Mudah-mudahan kedepan madrasah kita akan lebih maju, bermutu, dan mendunia untuk menjadi Garda terdepan di dunia Pendidikan.” ucap Zannatun Na’imah. (Monna/Toni)


TERKAIT

Berita LAINNYA