DWP Kemenag Kepahiang Ikuti Rakerwil DWP Kemenag Se-Provinsi Bengkulu

DWP Kemenag Kepahiang Ikuti Rakerwil DWP Kemenag Se-Provinsi Bengkulu

Kepahiang, DWP (HUMAS) ---- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang mengikuti kegiatan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) pada Minggu (03/02/2024) di Aula Hotel Nala Sea Side, Kota Bengkulu. Kegiatan ini diikuti oleh 60 Ibu-Ibu Perwakilan DWP Kota/Kab se-Provinsi Bengkulu.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Pembina DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Dr.H. Muhammad Abdu, S.Pd.I, M.M. dalam sambutannya menyampaikan bahwa DWP ini memiliki peran yang sangat penting untuk mendukung kinerja suami.

“Bapak-bapak tanpa ibu-ibu tidak ada apa-apanya, kita sebagai manusia saja, sama orang lain kita saling butuh, apa lagi dalam kehidupan rumah tangga, dukunglah suami tanpa harus suami memiliki jabatan terlebih dahulu” tuturnya

Selanjutnya, beliau menghimbau kepada Ibu-Ibu DWP untuk mengoptimalkan 3 bidang yang harus menjadi prioritas kinerja dari DWP Se-Provinsi Bengkulu, yaitu meliputi Bidang Sosial Budaya, Bidang Ekonomi, dan Bidang Pendidikan.

Bidang sosial budaya, bagaimana kita sebagai makhluk hidup saling membutuhkan satu sama lainnya, walaupun berbagai latar belakang suku dan bahasa harus saling mendukung satu sama lainnya,

Bidang Pendidikan, pertemuan rutin yang diadakan agar dapat meningkatkan kompetensi bagi anggota dan pengurus seperti program KUSEMAI NILAI, tanpa pengetahuan dari program tesebut dapat menjerumuskan kepada suami kepada hal yang negatif, peran DWP juga penting untuk meningkatkan kompetensi tuga suami.

Bidang Ekonomi, bagaimana ibu-ibu dapat aktif mendorong para pengurus untuk membangkitkan semangat dalam usaha-usaha yang hasilnya untuk dapat mendorong kegiatan-kegiatan lainya.

Setelah pembukaan, terdapat penyampaian materi dari Psikolog Klinis Rumah Sakit Umum  Daerah M.Yunus Muhammad Febrian Al-Amin, M.PSI terkait Komunikasi dan Persepsi Sosial: Mengenali dan Mengerti Orang lain. Selanjutnya, terdapat kegiatan pemaparan laporan program kegiatan Tahun 2023 dan Rencana Program 2024. Bella Salsabilah Alfazein, S.M selaku sekretaris II dari DWP Kemenag Kab. Kepahiang menyampaikan laporan Kegiatan Tahun 2023 dan memaparkan kegiatan Tahun 2024 bagi seluruh bidang.

Ketua DWP Kemenag Kabupaten Kepahiang Ny. Ernaliza Bahri menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus dan anggota yang sudah terlibat aktif dalam kegiatan 1 tahun terakhir,

“Terima kasih kepada seluruh pengurus dan anggota, semoga ditahun 2024 Kita bisa menjalankan program kerja yang sudah kita rancang” tuturnya (Bella)


TERKAIT

Berita LAINNYA