Berikan Bimbingan dan Penyuluhan pada Majelis Taklim, “ Semoga Terhindar Dari Paham Yang Menyimpang”.

Seluma (Humas) - Kegiatan Bimbingan dan Penyuluhan kepada anggota Majelis Taklim Al-Mukminun rutin dilakukan oleh Diman sebagai Penyuluh Agama Islam (PAI) pada KUA Kecamatan  Semidang Alas Maras (SAM) tepatnya di desa Gunung Kembang pada Jum'at (3/11). Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap ba’da sholat Jumat ini di hadiri oleh ketua Majelis Taklim dan seluruh anggota Majelis Taklim yang ada di desa tersebut.

Dengan tujuan untuk membina dan memberi pemahaman kepada masyarakat khususnya anggota majelis taklim tersebut dengan diisi dengan kegiatan ceramah dan diskusi seputar ajara Islam yang. Adapun agar lebih mudah dipahami oleh seluruh jama'ah yang hadir pada kegiatan tersebut Diman memilih tema yang langsung berkaitan langsung dengan jama'ah diantaranya tentang bersuci, tata cara sholat dan sebagainya.

Sementara itu Salihin M., M.Ag selaku Kepala KUA SAM mengungkapkan, bahwa ia berharap dari kegiatan yang dilaksanakan oleh Penyuluh yang ada pada KUA SAM ini akan berdampak pada peningkatan pemahaman dan pengamalan ajaran agama Islam yang moderat sehingga akan terhindar  dari paham-paham yang menyimpang.Lebih lanjut Salihin menegaskan pihaknya akan terus melakukan pembinan kepada seluruh Penyuluh Agama Islam yang ada pada KUA SAM untuk terus aktif secara rutin melaksanakan pembinaan kepada masyarakat melalui majelis-majelis taklim, BKMT Risma dan bentuk pengajian lainnya. (eka/Destiana)


TERKAIT

Berita LAINNYA