Asesmen Madrasah, MIN 02 Kepahiang Adakan Rapat dengan Wali Murid Kelas VI

MIN 02 Kepahiang Adakan Rapat dengan Wali Murid Kelas VI

Kepahiang (Humas) --- MIN 02 Kepahiang dan Komite menggelar rapat bersama orang tua/wali peserta didik  kelas VI (enam) guna membahas Sosialisasi Asesmen Madrasah (AM) Tahun Pelajaran 2023/2024 yang diselenggarakan di ruang kelas I (satu) mulai pukul 08.30 – selesai (26/02/).

Kepala MIN 02 Kepahiang, Yusna Wati, S.Pd.SD menyampaikan bahwa kegiatan ini diadakan  untuk memberikan beberapa informasi seputar proses pembelajaran kelas VI (enam). Asesmen Madrasah (AM) akan dilaksanakan akhir bulan April hingga pertengahan bulan Mei, sehingga diharapkan kerjasama agar anak didik kita berfokus dalam menghadapi asesmen madrasah.

Nasrun, S.Pd  selaku Wali Kelas VI (enam) juga menyampaikan bahwa persiapan kegiatan akhir untuk seluruh peserta didik kelas VI (enam) bukan hanya menjadi tugas Bapak/Ibu guru di madrasah, karena guru hanya bisa mengawasi ketika proses belajar mengajar di madrasah. Selebihnya pengawasan  peserta didik tentunya juga menjadi tugas orang tua atau wali peserta didik.

"Pihak madrasah meminta dukungan serta peran aktif dari orang tua/wali siswa untuk bisa menghimbau anak-anak agar memperhatikan persiapannya dalam menghadapi asesmen nantinya dan mengurangi kegiatan di luar madrasah. Besar harapan kami siswa-siswi kelas VI (enam) mendapatkan hasil yang memuaskan dan bisa meraih masa depan yang dicita-citakaN,". ujar Nasrun (Sahran)


TERKAIT

Berita LAINNYA