Kota Bengkulu (Humas)-Asosiasi Penghuluh Republik Indonesia (APRI) Cabang Kota Bengkulu bersilaturahmi kepada Penjabat Walikota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi, M.Si. pada Selasa 05 Desember 2023.
Disampaikan Ketua APRI Cabang Kota Bengkulu, M. Sururi, M.H.I. bahwa silaturahmi ini bertujuan untuk mensinergikan program kerja Kementerian Agama khususnya yang dilaksanakan oleh Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan. Terutama semua hal yang berkaitan dengan permasalahan data kependudukan dan pencatatan perkawinan.
"Acara silaturahmi APRI Cabang Kota Bengkulu dengn Pj. Walikota Bengkulu Ir. Ari Gunadi, M.S.I. ini membahas :1. Sinkronisasi Program Kerja, 2. Problem solving permasalahan perkawinan". Papar M. Sururi, M.H.I.
"Sambutan positif atas silaturahmi yang diadakan, karena penghulu bagian dari keberhasilan program Walikota terkhusus di bidang keluarga. Fokus materi yang dibicarakan adalah upaya penyelesaian permasalahan status kawin belum tercatat yang diisbatkan di Pengadilan Agama dan ternyata hasil itsbat dinyatakan bahwa pernikahan sirri tidak sah". Tambah M. Sururi, M.H.I.
Hadir juga dalam kesempatan ini, Kadis Dukcapil Kota Bengkulu, Drs. Widodo, sebagai bagian upaya penyelesaian permasalahan data kependudukan dan pencatatan perkawinan. (Sururi/Popi)