5 Kafilah Bengkulu Utara Sabet Juara dalam STQH Provinsi

Bengkulu Utara (Humas) - Lima dari 20 peserta kafilah Kabupaten BU berhasil menjulang prestasi. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Dr H Nopian Gustari, SPd.I., M.Pd.I.

“Alhamdulillah STQ dan Hadist tingkat Provinsi Bengkulu tahun ini telah selesai dilaksanakan. Dan Alhamdulillah kontingen kafilah kita ada 5 kafilah yang menjadi juara,”ujarnya.

Ditambahkannya, bahwa kelima kafilah tersebut yakni 1. Redo Syahputra (Juara 1 Hifzil 30 Juz), 2. Taufiq Firdaus (Juara 1 Tafsir Bahasa Arab), 3. M. Faqih Ismail ( Juara 2 100 hadis dengan Sanad), 4. Dhieny Naurah ( Juara 2  Bahasa Arab Putri), dan 5. Dori Setiawan ( Juara 2 Tilawah Dewasa).

“Kelima kafilah kita yang berhasil menjadi juara ini, akan menjadi peserta delegasi atau perwakilan Provinsi Bengkulu untuk mengikuti tingkat nasional di Provinsi Jambi pada September hingga Oktober 2023 mendatang,”terangnya.

Dalam kesempatan tersebut juga, H. Nopian mengucapkan terima kasih Kepada Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara, para pelatih dan pendamping.  Terkhusus kepada kafilah yang berhasil meraih sukses pada STQH tingkat Provinsi Bengkulu. Namun, tetaplah rendah hati, dan jadikan juara sebagai motivasi bagi kalian masing-masing untuk belajar lebih giat lagi guna mencapai prestasi yang lebih tinggi di ajang STQH selanjutnya.

Serta kepada kafilah yang belum berhasil jangan berkecil hati. Tetap semangat, jadikan kegagalan di STQH tahun ini sebagai evaluasi dan cambuk untuk belajar lebih giat menuju prestasi yang lebih berprestasi lagi.

“Selamat kepada peserta yang menjadi juara dan yang belum mendapatkan Jang bekecil hati, kalian adalah putra putri terbaik kabupaten Bengkulu Utara sebagai ahli quran dan hadis, kami atas nama pemerintah dan berserta orang tua bangga kepada kalian,”Tutupnya


TERKAIT

Berita LAINNYA