Usai Jalani Pemeriksaan Kesehatan, CJH Kab. Bengkulu Utara Dihimbau Jaga Kesehatan

Bengkulu (Informasi & Humas) - Sebanyak 158 Calon Jamaah Haji Kabupaten Bengkulu Utara tahun 2015 dihimbau untuk menjaga kesehatan masing-masing. Hal tersebut di sampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab, Bengkulu Utara, Drs. H. Bustasar. MS, M.Pd melalui Kasi penyelenggara Haji dan Umroh, Drs. H.Tirta Winata di hari terakhir pemeriksaan, Kamis, (30/7).

Dikatakan H. Tirta bahwa kesehatan merupakan persyaratan mutlak yang harus di penuhi oleh Calon Jemaah Haji agar bisa berangkat menunaikan ibadah haji.

“jika kondisi kita sedang sakit bagaimana bisa kita berangkat ke tanah suci untuk menunaikan ibadah haji, jika di paksakan berangkat yang ada justru akan merepotkan Jemaah haji lainya” Ujar H. Tirta

H. Tirta berharap kepada seluruh Calon Jamaah Haji Kabupaten Bengkulu Utara tahun 2015, usai menjalani pemeriksaan kesehatan serta suntik vaksin, kiranya dapat menjaga kondisi masing-masing, mengurangi pekerjaan berat yang dapat menguras tenaga serta menghindari makanan yang dapat mengganggu kesehatan.

Selain itu, H. Tirta juga mengharapkan kepada calon Jemaah Haji Kabupaten Bengkulu Utara agar rutin melakan olah raga, namun jangan sampai berlebihan.

“Olah raga sangat baik untuk menjaga kesehatan serta menjadikan tubuh kita setap fit dan segar, untuk itu tidak ada salahnya jika melakukan olah raga di pagi hari, namun jangan sampai berlebih” tutup H. Tirta. (bu)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA