Bengkulu (Informasi dan Humas) 25/2. Hari Senin (22 Februari 2016), Madrasah Terpadu (MIN 03 Kepahiang, MTsN 01 Kepahiang, dan MAN 1 Kepahiang) mengadakan upacara gabungan yang dilaksanakan di komplek madrasah terpadu tepatnya di lapangan basket MTsN 01 Kepahiang yang dipimpin oleh Ibu Dra. Hj. Rosnani, M.Pd. Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama yang baik diantara ketiga madrasah, begitupun dengan petugasnya yang merupakan gabungan dari ketiga Madarsah Terpadu Durian Depun.
Sebagai pembina kali ini yaitu dari Polsek Ujan Mas yang didampingi oleh 4 orang rekan beliau dari Polsek Ujan Mas. Dalam amanatnya beliau menyampaikan 2 pesan penting buat keluarga besar madrasah terpadu , yaitu pertama masalah Narkoba yang telah merasuki jiwa para pelajar dan akibat permanen yang ditinbulkan oleh zat berbahaya tersebut serta mengajak para siswa untuk tidak takut untuk segera melaporkan kepada orang tua, guru dan pihak kepolisian apabila mengetahui oknum yang menggunakan obat terlarang tersebut, kedua tentang ketertiban berlalu lintas, apalagi bagi pelajar yang masih dibawah umur dan belum memiliki SIM. Menurut data di Polsek Ujan mas persentase kecelakaan berlalu lintas bagi anak dibawah umur cukup tinggi. Dan akibatnya citi-cita yang akan dicapai oleh para siswa tersebut kandas ditengan jalan.
Sebelum acara ditutup Bapak Kapolsek Ujan Mas mengucapkan ribuan terima kasih kepada keluarga besar madrasah terpadu atas koordinasi dan kerjasamanya yang baik.Selanjutnya beliau menutup kegiatan Gebyar MAN1 Kepahiang secara resmi. Dari awal kegiatan hingga doa alhamdulillah upacara berjalan dengan baik , lancar dan khitmad. (Armizah, M.Pd)