Kemenag BU - (HUMAS) – Untuk mengantisipasi serta memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19 dalam wilayahnya, Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Ketahun, lakukan penyemprotan cairan Disinfektan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 dan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Bengkulu Utara (BU), Kamis (3/12/2020).
Hadir dalam penyemprotan tersebut, perwakilan dari Kantor Kecamatan setempat, Suparjono,S.IP, BRIPKA. D.M Simanjuntak, PELTU Surip, dan para petugas penyemprotan cairan Disinfektan, serta Kepala MAN 2 BU, Drs. Arman, M.Pd, dan Kepala MTsN 2 BU, Eli Rina, M.Pd.
Dikesempatan itu, Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Ketahun, menyampaikan bahwa penyemprotan cairan Disinfektan tersebut, adalah merupakan program Tim Gugus Kecamatan, dan mungkin akan dilanjutkan untuk bulan-bulan berikutnya.
Atas penyemprotan tersebut, Kepala MAN 2 BU, Drs. Arman, M.Pd, dan Kepala MTsN 2 BU, Eli Rina, M.Pd, menyampaikan ucapan terima kasih, dan berharap semoga dengan adanya penyemprotan itu, dapat melemahkan virus-virus atau bibit-bibit penyakit yang mewabah, termasuk wabah Covid-19. “Semoga kerjasama ini dapat berlanjut terus dan Indonesia sehat,” harapnya kompak.
{EB}.