Kota Bengkulu (Humas)12/04-Untuk memastikan agar pelayanan terbaik tetap diberikan oleh setiap Kantor Urusan Agama (KUA) selama bulan suci Ramadhan, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu melakukan Inspeksi mendadak (Sidak).
Didampingi oleh Kepala Seksi Bimas Islam, Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu memulai sidak ke KUA Kecamatan Teluk S;egara, kemudian dilanjutkan dengan KUA sungai serut dan diakhiri dengan KUA Ratu Agung.
Dari hasil pemantauan Kepala Kemenag, masih banyak KUA yang belum siap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat terutama di bulan Ramadhan terutama dari segi kebersihan KUA. "Lingkungan KUA harus dibersihkan. Rumput-rumput dipangkas dan jangan ada tumpukan sampah di depan KUA" Imbuh Zainal.
Zainal juga menambahkan bahwa kebersihan merupakan faktor penilaian pertama pelayanan masyarakat. "Yang dipandang pertama oleh masyarakat pasti lingkungan KUA ny. Jika bersih, maka masyarakat akan nyaman ketika berurusan dengan KUA. Kemudian bagi pegawai di KUA, layani masyarakat dengan ramah" akhir Zainal. (Rozi)