Sambut HUT RI Ke 70 KUA Curup Tengah Gelar Jum’at Bersih

Bengkulu (Informasi dan Humas) 18/8- Jum’at, 14 Agustus 2015 yang lalu pukul 08.00 WIB bertempat di KUA Curup Tengah Kabupaten Rejang Lebong pegawai Kepala KUA , staf dan Siswi PKL melaksanakan kegiatan Jum’at Bersih.

Kegiatan Jum’at Bersih tersebut dilaksanakan setelah kegiatan Apel Pagi yang dipimpin langsung oleh Kepala KUA Curup Tengah Supianto,S.Ag, MHI, yang diikuti oleh seluruh staf KUA, Penghulu, Penyuluh dan Siswi PKL SMK 1 Bermani Ulu Raya sebanyak 4 orang.

Dalam sambutan singkatnya pada kegiatan Apel Pagi di hari Jum’at tersebut Kepala KUA Curup Tengah Supianto,S.Ag,MHI mengatakan :” Setelah kegiatan Apel Pagi di hari Jum’at ini mari kita bergotong royong membersihkan kantor dan lingkungan sekitar kantor kita supaya tetap bersih. Kegiatan gotong royong ini kita laksanakan juga merupakan sebagai salah satu upaya kita untuk menyambut Peringatan hari Ulang tahun Kemerdekaan negara kita Republik Indonesia yang ke 70 tahun 2015 ini”. Sesuai dengan Instruksi Bapak Bupati Rejang Lebong.

Selesai kegiatan Jum’at Bersih dilanjutkan dengan bekerja melaksanakan tugas seperti biasa, yakni memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya masyarakat kecamatan Curup Tengah.

Penulis : Supianto,S.Ag,MHI/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA