Pimpin Rapat Perdana, Kakanwil Kemenag Minta Tim RB Dan SPIP Harus Jadi Agen Perubahan ZI

Bengkulu (Humas) - Bertempat di Aula Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Kepala Kantor Wilayah Kemenag Bengkulu Drs.H.Zahdi Taher, M.HI memimpin rapat perdana tim kerja Reformasi Birokrasi (Tim RB) dan Satuan Tugas Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal (SPIP).

Didampingi Kepala Bagian Tata Usaha Drs.H.Hamdani,M.Pd, Kakanwil mengamanatkan kepada Tim agar dapat bekerja dengan baik sesuai dengan juknis yang berlaku, melakukan terobosan-terobosan untuk peningkatan pelayanan kepada publik, dan banyak belajar dari provinsi lain yang telah terlebih dahulu berhasil dalam membentuk Zona Integritas (ZI).

"Kita harus menerapkan apa yang dinamakan dengan long life education, artinya kita harus siap untuk terus belajar, baik dari media, instansi lain ataupun dari pengalaman senior-senior kita yang telah berhasil menjadi Agen Perubahan sehingga dapat menghantarkan instansinya menuju zona integritas sebagaimana yang diharapkan," ungkap H. Zahdi.

Hal senada juga disampaikan H.Hamdani,M.Pd selaku ketua tim,  yang menyatakan bahwa tim terpilih merupakan orang-orang yang diberi kepercayaan untuk melaksanakan tugas dalam tim RB dan SPIP.

" Yang pertama saya harapkan kepada kita semua agar dapat bekerja sebaik mungkin, saling berkoordinasi dan menyatukan visi dan misi, tentu dengan kerjasama yang baik tujuan kita menjadi wilayah Zona Integritas kedepan dapat terwujud," tambah H. Hamdani.

Kedepan diungkapkan pula oleh Ka.Kanwil bahwa akan diberlakukan juga reward (penghargaan)  dan punishment (hukuman) untuk tim sesuai dengan kinerja yang telah dihasilkan.

" Tentu kedepan akan kita berlakukan bagi tim reward dan punishment, sehingga dapat menjadi pemacu kita dalam bekerja" demikian H.Zahdi (DINA)      

 Penulis : Fardiana/Dina


TERKAIT

Wilayah LAINNYA