Mukomuko (Inmas), Pada hari ini Jum'at 6 September 2019 Kepala KUA Kecamatan Selagan Raya Zaikul Usman, S.Sos.I menghadiri acara Coffee morning antara antara Kapolsek Teras Terunjam dengan seluruh Kades se-Kecamatan Selagan Raya di Aula Kantor Camat Selagan Raya.
Acara Coffee morning ini dilakukan oleh Kapolsek Teras Terunjam Iptu. Aritonang turut, hadir pada kegiatan ini dihadiri oleh Camat Selagan Raya Khairul Saleh, S.Km, MM, Kades se-Kecamatan Selagan Raya dan para undangan yang lainnya.
Dalam sambutannya Kapolsek Teras Terunjam acara ini bertujuan menjalin hubungan instansi tingkat Kecamatan Selagan Raya dan juga memperkuat kerja sama dan dukungan Kepala Desa terhadap semua program pembangunan yang telah direncanakan oleh pemerintah.
Camat Selagan Raya dalam sambutannya mengatakan pertemuan seperti ini memang perlu dilakukan, karena sesuai dengan Peraturan Pemerintah No 17 Tahun 2018 tentang forum koordinasi lintas sektoral di tingkat Kecamatan, gunanya membahas isu-isu penting dalam kaitannya pembangunan ditingkat kecamatan di semua bidang.
Dalam kesempatan ini Kepala KUA memberi pandangan perlunya meningkat hubungan sektoral, karena pembangunan sumber daya manusia merupakan sebuah program yang harus mendapatkan perhatian serius oleh semua pihak, karena SDM adalah aset yang sangat berharga dalam menyukseskan pembangunan ditingkat kecamatan. (Tisna).