MAN 2 Kepahiang Sambut UN dengan Istiqosah

Bengkulu (Informasi dan Humas) 14/4 – Ka. MAN 2 Kepahiang Drs. Mhd. Murni, M.Pd mengajak segenap keluarga Madrasah khususnya siswa kelas XII untuk bermunajad, berusaha dan tawakal. “Apalagi sekarang merupakan hari-hari menjelang Ujian Nasional (UN) bagi siswa kelas XII, mari kita lalui hari-hari dengan belajar dan berusaha yang diiringi doa, dengan doa kita akan diberi kemudahan oleh Allah SWT, “ sampai Murni dihadapan peserta Istiqosah di Mushollah Baiturrahman Kompleks MAN 2 Kepahiang, Jumat 10/4.

“Dengan doa bersama Insya Allah kita akan dibukakan hati dan pikiran, diberikan kemudahan mengerjakan soal-soal ujian, dan dijauhkan aral melintang saat menjelang UN. Karena dengan doa Insya Allah apa yang kita kehendaki akan diijabah oleh Allah SWT. Selain berdoa tentunya usaha tetap dilakukan dengan belajar, dan mempersiapkan perangkat ujian jangan sampai terlalaikan,” ungkap Murni.

Pembina Remaja Peduli Dakwah Islam (RPDI) MAN 2 Kepahiang Dra. Gusniar, Syarif Hidayatullah, M.Sy, dan Edi Erianto, S.Pd.I memandu langsung jalannya Istiqosah yang berlangsung sejak pukul 08.18 WIB. “Istiqosah merupakan usaha memohon pertolongan kepada Allah SWT, terutama dalam menghadapi UN agar terhindar dari bahaya yang tidak diinginkan dan dapat lulus 100%,” sampai  Syarif sebelum memimpin Istiqosah.

Sutrisno, S.Sos Ka. TU menyampaikan bahwa Masi diwaktu dan tempat yang sama dari pihak Polres Kab. Kepahiang yang diwakili oleh Bripka Supartono, Bripka Dedi, Briptu Rinjani, dan Bripda Friska datang mensosialisaikan Tatib Lantas, terutama pada kelas XII yang akan menghadapi UN supaya tidak bersikap hura-hura di jalan raya ketika selesai UN maupun setelah kelulusan, karena siapa yang melanggar akan dikenai sanksi dari pihak yang berwajib.

Dengan doa bersama Murni berharap semoga seluruh siswa kelas XII senantiasa diberi kemudahan dan kelancaran melaksanakan UN, karena dengan banyak berdoa semoga diIjabah oleh Allah SWT. Begitu juga kepada para pengawas Murni berharap agar benar-benar memperhatikan dan menkondisikan para siswa yang sedang ujian agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Penulis : Ernaningsih  /  Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA