Laksanakan UAM dan UAS, MIM 14 RL Manfaatkan E-Learning Kementerin Agama

Rejang Lebong (Humas) --- MI Muhammadiyah 14 Rejang Lebong melaksanakan Ujian Akhir Madrasah (UAM) dan Ujian Akhir Semeser (UAS) dengan memanfaatkan E-Learning dari Kementerian Agama pada ujian yang dilaksanakan sejak 11 hingga 22 April 2022.

Diikuti oleh 21 orang peserta didik, ujian berjalan dengan lancar dan  efektif.

Dalam kesempatan ini,  kepala madrasah, Cicah Nurhidayah, S. Pd.I., menyampaikan bahwa,  pelaksanaan ujian menggunakan aplikasi e-learning merupakan suatu bentuk pengenalan aplikasi ke peserta didik khususnya dan kepada tenaga pendidik umumnya.

“Sesuai dengan instruksi Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu melalui Kepala Kantor Kemeterian Agama Kabupaten Rejang Lebong, Madrasah harus mampu memanfaatkan berbagai aplikasi yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama, salah satunya E-Learning ini,” ungkap Cicah.

Dalam kesempatan ini cicah juga berharap,  dengan adanya aplikasi ini peserta didik dapat bersaing secara mandiri untuk kemajuan dan kemandirin pada jenjang berikutnya, sesuai dengan moto "Madrasah Mandiri Berprestasi".

 

(Penulis: Kris Ade, Editor: Lyanda)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA