Ka.Kemenag Kaur Tinjau UAMBN Di MTsN Bintuhan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 14/04 - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur H.Arsan Suryani, MHI, didampingi oleh Kasi Pendidikan Madrasah, Bujang Ruslan, S.PdI tinjau stuasi pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) di MTsN Bintuhan pada Senin 11 April 2016.

Saat tiba di MTsN Bintuhan Rombongan Monitoring di sambut langsung oleh Kepala MTsN Bintuhan Syarif Ahmad, S.Pd, kemudian rombongan langsung menuju ruang pelaksanaan UAMBN.

Ka.Kemenag Kaur berpesan kepada Kepala MTsN Bintuhan dan panitia Ujian untuk memperhatikan situasi, kenyamanan dan ketenangan suasana Ujian karena itu mempengaruhi psikologis dan kosentrasi siswa dalam menjawab soal-soal ujian. Mudah-mudahan UAMBN di MTsN Bintuhan dapat berjalan dengan lancer dan memperoleh nilai yang baik sesuai harapan.

UAMBN berlangsung serentak diseluruh MTs, yang berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 11-13 April 2016. Adapun mata pelajaran yang diujikan di hari pertama adalah Al-Qur’an Hadis dan aqidah Akhlak, hari kedua Fiqih dan SKI dan hari ketiga adalah Bahasa Arab. Peserta UAMBN yang terdaftar di MTsN Bintuhan terdiri dari 125 siswa, yang dibagi dalam tujuh Ruangan, da  n al Hamdulillah di hari pertama ini peserta ujian hadir semua, lapor syarif Ahmad, S.Pd. (Eleza)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA