Ka.Kemenag BU Hadiri Rapat Persiapan Upacara Hari Besar

Bengkulu (Informasi dan Humas) 3/11- Bertempat di aula Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kab. Bengkulu Utara, Senin, (03/11) Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara Drs. H. Bustasar. MS, M.Pd menghadiri rapat persiapan Pelaksanaan Upacara di Kabupaten Bengkulu Utara

Rapat persiapan Upacara ini di buka dan di pimpin langsung oleh asisten I Setda Kab. Bengkulu Utara, Ir. Untung Pramono, M.Sc. Turut hadir dalam Rapat tersebut, Kepala Kantor Kesbangpol Kab. Bengkulu Utara, Kepala Dinas Sosial Kab. Bengkulu Utara, Perwakilan Kodim 0423 Gamas BU, Perwakilan Polres Bengkulu Utara, Perwakilan Satpol PP, Perwakilan Dinas Perhubungan, Perwakilan Dinas Pendidikan, Perwakilan Dinas Kesehatan serta perwakilan dari Kabag administrasi Setda Kab. Bengkulu Utara.

Adapun agenda rapat ini adalah membahas mekanisme persiapan pelaksanaan upacara, Dimana pada bulan November tahun 2014 terjadwal sebanyak 5 (lima) kali upacara yaitu, upacara hari pahlawan nasional, Upacara Hari Kesehatan Nasional, Upacara HUT Provinsi Bengkulu, Upacara HUT PGRI dan upacara HUT Korpri.

Berdasarkan hasil keputusan rapat, di sepakati bahwa pelaksanaan upacara hari besar nasional/daerah di Kabupaten Bengkulu Utara akan di laksanakan upcara sebanyak 3 kali, yaitu, Upacara Hari Pahlawan di laksanakan pada tanggal 10 November, kemudian Upacara Hari Kesehatan nasional di gabung dengan Upacar HUT Provinsi Bengkulu yang akan di laksanakan pada tanggal 18 November dan terkahir upacara HUT PGRI akan di gabung dengan Upacara Hut Korpri yang akan di laksanakan pada tanggal 27 November 2014.

Dalam Rapat tersebut juga langsung di bahas mengenai petugas dalam setiap pelaksanaan upacara hari besar nasional/ daerah di Kabupaten Bengkulu Utara, di mana dalam 3 kesempatan upacara pada bulan November 2014, Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara di percaya untuk memimpin do’aa.

Penulis : Ribowo/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA