Ka.Kanwil Kemenag Salurkan 50 Juta Rehab Masjid

Bengkulu (Informasi dan Humas) 27/5- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu,Dr.H.Suardi Abbas,SH,MH salurkan bantuan Rp.50.000.000,- (lima puluh juta rupiah-red) untuk rehab dan pembangunan Masjid Desa Masmambang Kecamatan Talo Kabupaten Seluma, Rabu (27/5).

Disaksikan Bupati Kabupaten Seluma, Ka.Kanwil Kemenag menyerahkan bantuan tersebut bersamaan dengan acara penutupan acara Tentara Manunggal Mandiri Desa (TMMD) di Kabupaten Seluma.

Usai menyerahkan bantuan, dalam penjelasannya Ka.Kanwil mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan bagian dari komitmen Kementerian Agama Provinsi Bengkulu untuk meningkatkan kualitas kehidupan beragama disetiap desa dan kecamatan yang salah satu indikatornya adalah fasilitas beribadah yang layak dan memadai. 

"Ini merupakan bagian dari komitmen Kementerian Agama dan merupakan salah satu misi kemenag untuk meningkatkan kualitas kehidupan beragama," ujarnya. 

Selain memberikan bantuan rehab masjid di Kabupaten Seluma, menurut Ka.Kanwil pihaknya juga akan menyalurkan beberapa bantuan baik berupa uang, alquran dan terjemahan maupun buku agama lainnya dan semuanya itu rencanakan akan disalurkan pada bulan remadhan. 

"Insyaallah semua Kabupaten akan menerima bantuan semacam ini dan mudah-mudahan jika tidak ada halangan kami akan menyalurkannya bersamaan dengan safari Ramadhan bulan depan," tegasnya.

Untuk itu kepada pengurus masjid di Kabupaten/kota agar mempersiapkan administrasi berupa proposal bantuan agar bantuan yang disalurkan nantinya memiliki dasar dan bisa dipertanggungjawabkan. 

Penulis : Jaja **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA