Kakan Kemenag KPH Doakan IGRA menjadi lebih baik dan Terus Berprestasi

Kepahiang (Humas) --- Kakankemenag Kabupaten Kepahiang H. Lukman,S.Ag,.M.H membuka Musyawarah Daerah (Musda) Ke-III Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Kab. Kepahiang, Selasa (29/09). Kegiatan dimulai pukul 09.00 WIB yang bertempat di Aula Kankemenag Kabupaten Kepahiang.

Dalam arahannya, H. Lukman berharap Musda dapat berjalan lancar sesuai jadwal yang telah dibuat panitia. Ia menyampaikan ucapan terima kasih terima kasih atas kepemimpinan Supriati, S.Pd.I selama lima tahun lalu.

Kakankemenag melihat bahwa pelaksanaan Musda IGRA agar dapat dilaksanakan sesuai AD/ART. “Selamat melaksanakan Musda untuk memilih kepengurusan baru untuk menjalankan semua program kerja yang disusun dan membawa IGRA menjadi lebih baik dan terus berprestasi”.Harap H. Lukman.

Selain itu, H. Lukman memotivasi guru-guru RA untuk untuk ikhlas dalam mendidik anak-anak. Karena menjadi guru adalah sebagai manusia pilihan dan beruntung yang tidak semua orang memiliki kemampuan mendidik.

Sebelumnya Ketua IGRA Sebelumnya, Supriati, S.Pd.I dalam laporannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kakankemenag dan jajarannya yang telah memberikan izin pemakaian Aula untuk tempat Musda. Pelaksanaan Musda hari ini, lanjutnya, untuk memilih kepengurusan periode 2021-2025.

Selanjutnya Supriati menyampaikan permohonan maaf bila selama ia memimpin IGRA terdapat kekurangan. Ia berharap Semoga dengan di pilihnya Kepengurusan yang baru IGRA bisa lebih baik lagi.

Kegiatan ini juga di hadiri oleh Bunda Paud Kab. Kepahiang Efie Hafilah Hidayatullah dan Ketua PW IGRA Provinsi Bengkulu Hj. Lirwana,M.Tp.d.

 

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA