Guru MTsN 2 Kota Bengkulu Raih Penghargaan Level Nasional

Kota Bengkulu (Humas) Leli Ridayani, S.Pd, Guru Bahasa Inggris Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu berhasil meraih Medali Perunggu di Kegiatan Extraordinary Science Olympiad (EOSO) Tahun 2022  dan menduduki peringkat ke-12 bidang bahasa inggris Tingkat Guru jenjang SMP/MTs, SMA/MA/SMK dan Mahasiswa Se indonesia, 17 Juli 2022 lalu. Perlombaan berskala nasional tersebut diadakan oleh Pusat Olimpiade Sains Indonesia (POSI) secara online.

Ketika dikonfirmasi oleh pihak Humas MTsN 2 di sela-sela penyerahan sertifikat pemenang lomba oleh Kepala MTsN 2, Rabu (27/7), Leli mengungkapkan rasa syukur dan Terima kasih kepada sem ua pihak yang telah mendukungnya dalam mengikuti kompetisi yang diselenggarakan POSI. “Alhamdulilah meraih Medali Perunggu Bidang Bahasa Inggris, bersaing dengan para guru SMP/MTs dan SMA/MA/SMK se-Indonesia” Ungkap Leli

Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, Hendri Kuswiran mengucapkan selamat kepada Ibu Leli yang terus mengukir Prestasinya. Sebelumnya Ibu Leli pernah mendapatkan Medali Perunggu pada kompetisi Pedagogik Tingkat Nasional tanggal 27 Februari 2022 dan kompetisi Bahasa Inggris Hardiknas tanggal 10 April 2022 yang diselenggarakan oleh POSI. Hal tersebut tentunya menaikkan rating MTsN 2 di kancah perlombaan tingkat nasional.

"Prestasi yang diraih ibu Leli menunjukkan bahwa MTsN 2 memiliki guru yang berkualitas dan berprestasi, baik di tingkat lokal, regional maupun nasional. Oleh karena itu mari sekolah di MTsN 2” Tutup Hendri. (Weliya/Rozi)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA