Pendidikan Madrasah

Walisongo MAN 2 Kepahiang Renungan Suci di Makam Pahlawan

 Kepahiang (Inmas) --- Renungan suci dalam rangka Dirgahayu Republik Indonesia merupakan rutinitas yang dilaksanakan, tanpa kecuali pangkalan walisongo MAN 2 Kepahiang pimpinan Drs. Mhd. Murni, M.Pd yang berlangsung di taman makam Kolonel Santoso  Kel. Pasar Ujung, Jumat dinihari 17/8.

 Salah satu Pembina Pramuka Gudep wali songo 0321-0322 Zulfitri Hastuti, S.Pd menuturkan bahwa tujuan diadakannya renungan suci adalah untuk mengenang kembali perjuangan para pahlawan yang gugur ketika baku tembak mempertahan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) serta mendoakan mereka agar senantiasa mendapat rahmat Allah SWT.   

 “Pramuka wali songo mendapat kehormatan sebagai petugas utama pembawa obor penerang dikeheningan malam. Kegaiatan renungan suci tepat pada tengah malam. Upacara berlangsung kidmat, dan diiringi doa untuk para pahlawan dan keselamatan warga negara Indonesia,” ujar Fitri.

 Dengan kehadiran para anggota Pramuka wali songo MAN 2 Kepahiang pada  pelaksanaan renungan suci di makam pahlawan Santoso, Murni berharap semoga akan menumbuhkan rasa cinta dan kebangsaan anggota Pramuka khususnya, dan remaja serta masyarakat umumnya. (Erna)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA