Mukomuko (Humas) - Beberapa hari yang lalu MTs Negeri 6 mengikuti Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tahun 2021 tingkat Kabupaten dengan mengirimkan siswa siswi terbaik.
Adapun mata pelajaran yang diikuti dalam kompetisi antara lain yaitu: IPA, IPS, dan Matematika. Jadwal pelaksanaan KSM dilaksanakan pada hari minggu, pukul 07.30-9.30 untuk pelajaran MTK, kemudian IPA pukul 10.00-12.00, dan pelajaran IPS pukul 12.30-14.30.
Adapun Peserta KSM untuk pelajaran MTK diikuti oleh Rio candra kusuma siswa kelas IX, pelajaran IPA lutvia agustina siswi kelas IX, dan mata pelajaran IPS oleh Kirani eka saputri siswi kelas IX.
Kepala MTsN 6 Mukomuko Triono, S.Pd mengungkapkan syukur karena dari beberpa siswa yang mewakili MTsN 6 Mukomuko bisa menorehkan prestasi
"Alhamdulillah KSM yang diikuti tahun ini mendapat hasil yang cukup memuaskan, diantaranya pelajaran matematika medapat juara harapan 1, pelajaran IPA mendapat juara harapan 1, dan pelajaran IPS mendapat peringkat 2, muda mudahan dengan prestasi ini dapt meningkatkan semangat lagi segingga dapat meningkatkan prestasi di masa yang akan datang,“ harapnya. (Reni)