Pendidikan Madrasah

Siswa MIN 04 Rejang Lebong Terima Bantuan Dana Pendidikan

Siswa-siswi MIN 04  Rejang Lebong menerima bantuan dana pendidikan bagi siswa tidak mampu dari  Desa Derati Kecamatan Kota Padang, Kabupaten Rejang Lebong. sebanyak 15 orang untuk kelas I s/d V (Kamis, 8/6).

Bantuan dana [endidikan tersebut diberikan langsung oleh kepala Desa Derati Supiyadi kepada Kepala MIN 04 Derati Rejang Lebong dan langsung dibagikan kepada siswa-siswi MIN 04  Rejang Lebong.

Supiyadi mengatakan bahwa batuan dana pendidikan ini dianggarankan dari dana desa Derati tahun 2017. "Bantuan ini kita ambil dari Dana Desa, yang diperuntukkan bagi siswa yang tidak mampu, semoga ini bisa membantu dan bisa menjadi pemicu semangat belajar para siswa yang ada di desa ini" kata Supriyadi.

Sementara itu, Kepala MIN 04 Derati Eko Susilo.MPd dalam amanahnya berpesan kepada anak-anak penerima bantuan untuk memanfaatkan dana bantuan pendidikan dengan sebaik-baiknya dan harus rajin belajar. "Gunakan bantuan dengan baik, dan manfaatkan untuk hal positif yang dapat menunjang kegiatan belajar" pesan Eko Susilo. (Rubyah)

Redaktur : H. Rolly Gunawan
 

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA