Pendidikan Madrasah

Siswa MIN 04 Derati RL Melaksanakan Ujian Akhir Madrasah

Bengkulu (Inmas) - MIN 04 Derati Rejang Lebong melaksanakan Ujian Akhir Madrasah yang dilaksanakan dari Hari Senin s/d  Rabu tanggal 8 Maret  s/d 10 Mei 2017, adapun mata pelajaran yang di ujikan adalah Fiqih, Alquran Hadist, Aqidah Ahlak, SKI dan Bahasa Arab.

 

    Jumlah siswa yang terdaftar kelas VI sebagai peserta Ujian Akhir Madrasah adalah 21 siswa yang terdiri dari 10 siswa laki-laki, 11 siswa perempuan.

    Sebelum pelaksanaan ujian Akhir Madrasah dilaksanakan upacara pembukaan sebagai tanda di mulainya Ujian Akhir Madrasah . Pada kesempatan yang baik tersebut kepala MIN 04 Derati Rejang Lebong bapak Eko Susilo.MPd menyampaikan amanah bahwa ujian Akhir Madrasah  ini tidak dipungut biaya dan kerjakan soal dengan serius  ini ujian yang sebenar-benarnya dan kerjakan soal yang mudah duluh dan kemudian soal yang sulit…selamat menempuh ujian semoga anak-anak sukses semua dan mendapat nilai yang bagus semua..amin. (Rubyah.SPdI)

Redaktur : H. Rolly Gunawan

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA