Kepahiang (Inmas)– Plt. Ka. MAN 2 Kepahiang Drs. M.Dini mengucap syukur dengan keberhasilan 1 siswanya meraih juari 1 Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tk. Provinsi yang berlangsung di MAN 1 Bengkulu, Kamis 15/8.
“Saya dan keluarga besar MAN 2 Kepahiang sangat bersyukur dengan kontribusinya dan perjuangan yang maksimal salah satu siswa kami berhasil mengalahkan lawannya dalam ajang KSM untuk mewakili Provinsi Bengkulu ke tk. Nasional,” ujar Dini.
Pembimbing fisika Deni Ariansi, S.Pd menuturkan bahwa dari MAN 2 Kepahiang mengirim 3 siswa yang berhasil pada KSM tk. Kabupaten sebelumnya. “Alhamdulillah 1 orang berhasil dengan predikat nilai tertinggi sebagai juara 1 atas nama Irma Putri Utami dan akan berangkat ke Manado untuk KSM tk. Nasional,” tutur Deni.
Dengan keberhasilan siswa MAN 2 Kepahiang mewakili KSM tk. Nasional, Dini berharap semoga mampu meraih juara 1 yang akan diselenggarakan pada 15/9 mendatang di Manado. (Erna)
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
Siswa MAN 2 Kepahiang Juara 1 KSM Tingkat Provinsi Bengkulu
- Selasa, 27 Agustus 2019 | 00:00 WIB