Pendidikan Madrasah

Siap Menuju Sekolah Ramah Anak MIN 5 Gelar Kegiatan Belajar di Luar Kelas

Bengkulu Tengah (Inmas)- Ada hal yang berbeda dilakukan oleh MIN 5 Bengkulu Tengah dalam Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sekolahnya. Jika biasanya KBM di lakukan di dalam kelas tetapi hari ini melaksanakan kegiatan Outdoor Classroom Day ( OCday) atau hari belajar di luar kelas .Hal ini dilakukan untuk melaksanakan program Sekolah Ramah Anak. (Kamis, 7/11/2019)

Belajar di luar kelas ini hanya di ikuti siswa kelas tinggi yakni kelas 4-6  dan berlokasi di tempat Wisata Pantai Panjang Bengkulu. Rangkaian kegiatan OCday berlangsung dari pukul 8.00 sampai 12.00 Wib di awali dengan doa bersama, menyanyikan lagu wajib Indonesia Raya, Mars Madrasah, Senam otak, senam germas, belajar di iringi ice breaking, dan  diakhiri dengan solat zuhur besama.

Kegiatan ini sangat positif dalam rangka Penguatan Pendidikan Karakter. Banyak hal yang di pelajari dalam kegiatan belajar sehari di luar kelas mulai dari kedisiplinan, keperdulian terhadap lingkungan hingga membentuk karakter anak yang mandiri.

Kepala MIN 5 Bengkulu Tengah Lestari Sri Rejeki, S.Pd.S.Sos.I mengatakan, kegiatan belajar di luar kelas ini bertujuan untuk mencapai pendidikan melalui proses pembelajaran yang lebih menyenangkan. "diharapkan siswa tidak bosan untuk mengikut dan menerima pembelajaran di dalam kelas saja, tentu dengan pembelajaran di luar kelas seperti ini siswa tidak bosan dan dapat menyesuaikan dengan alam.Seluruh siswa tampak antusias sehingga pembelajaran bisa  tercapai dengan lebih menyenangkan" ujarnya. (emi)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA