Bengkulu (Informasi dan Humas) 18/1- Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara Drs, H. M. Soleh didampingi oleh Kasi Pendidikan Madrasah, Sumardayakita, SH pada Selasa (17/01) melakukan kunjungan ke Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Bengkulu Utara.
Selain melakukan kunjungan, Kedatangan Plt. Kemenag di MTsN 1 Bengkulu Utara sekaligus melakukan silaturahmi dan berkenalan dengan para dewan guru yang belum sempat bertemu dan bertatap muka langsung semenjak beliau diamanahkan menjadi Plt. kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara.
Dalam kunjungan dan silaturahminya, bersama kepala Madrasah saling berbincang dan berbagi informasi terkait proses belajar mengajar, ketersediaan guru, buku dan sarana prasarana yang ada, serta mendengar keluhan mengenai masalah-masalah yang ada saat ini.
Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara, menyampaikan semoga apa yang diharapkan dari silaturahmi ini dapat segera ditindak lanjuti demi pengembangan pendidikan ke depannya terutama pada Madrasah-Madrasah di seluruh lingkungan Kemenag Kab. Bengkulu Utara bisa menjadi lebih baik.
H.Soleh juga meminta kepada seluruh dewan guru dan staf Tata Usaha dapat membangun kerjasama yang baik untuk bersama-sama menghasilkan generasi-generasi cerdas yang menguasai Ilmu pengetahuan dan teknologi serta Iman dan Taqwa.
Penulis : Ribowo **
Redaktur: H.Rolly Gunawan
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
Plt.Ka.Kemenag BU Bersama Kasi Penmad Kunjungi MTsN 1
- Rabu, 18 Januari 2017 | 00:00 WIB