Bengkulu (Informasi dan Humas) 2/5- Pgs.Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bengkulu, Drs.H.Bustasar MS,M.Pd lepas 24 siswa/i setingkat SMA/SMK se Provinsi Bengkulu untuk mengikuti Kemah Rohaniawan Islam (Rohis) tahun 2016 di Bumi Perkemahan Cibubur, Provinsi Jawa Barat, Senin (2/5).
Pelepasan Peserta Kemah Rohis yang dilaksanakan bersamaan dengan apel pagi tersebut disaksikan oleh seluruh pejabat eselon III dan IV jajaran Kanwil Kemenag Bengkulu.
Dalam sambutannya, H.Bustasar meningatkan kepada para peserta kemah Rohis agar menjaga nama baik Provinsi Bengkulu, dengan bersikap disiplin, sportif dan senantiasa menjadi teladan bagi peserta lainnya.
"Jaga kekompakan dan tetap kedepankan disiplin dan sportifitas," ungkapnya.
Ia juga menjelaskan biaya kegiatan kemah Rohis itu dibebankan pada DIPA Kanwil Kemenag Bengkulu dan DIPA Kementerian Agama Pusat, dengan jumlah peserta Kemah sebanyak 24 siswa dan didampingi oleh tiga orang guru pendamping.
Adapun rincian peserta terdiri Kabupaten Rejang Lebong 2 Orang, Mukomuko 2 Orang, Seluma 2 Orang, Kota Bengkulu 4 Orang, Bengkulu tengah 3 Orang, Kaur 3 Orang, Bengkulu Selatan 2 Orang, Kepahiang 2 Orang, Lebong 2 Orang dan Kabupaten Bengkulu Utara 2 Orang.
Perkemahan Rohis tahun 2016 dijadwalkan dilaksanakan mulai tanggal 2 sampai 6 Mei Tahun 2016.
Penulis : Jj **
Redaktur: H.Nopian Gustari