Bengkulu (Inmas)- Pengawas Madrasah kembali turun ke lapangan untuk memberikan pembinaan sekaligus memantau pelaksanaan proses pembelajaran di MAN 2 Lebong khususnya.
Kedatangan pengawas madrasah kali ini adalah selain untuk mendata administrasi pembelajaran terutama dalam pembuatan perangkat pembelajaran, juga memberikan arahan berupa binaan kepada seluruh dewan guru, kepala serta staf tata usaha MAN 2 Lebong dan sekaligus mensosialisasikan tentang hal-hal yang harus dilaksanakan oleh guru.
E.Sulaeman, S.Pd selaku pengawas madrasah menjelaskan beberapa macam tugas yang harus dilaksanakan oleh guru, diantaranya bahwa guru harus di supervisi yang bertujuan untuk membantu guru dalam mengembangkan pengelolaan proses pembelajaran dengan melihat kinerja guru, dimana hal tersebut akan dilaksanakan pada seluruh guru di MAN 2 Lebong pada umumnya dan guru-guru PNS dan Non-PNS yang telah sertifikasi pada khususnya.
Kegiatan dimaksud diatas akan dilaksanakan insyaallah di bulan september s/d oktober 2017 mendatang.
Selain menjelaskan tentang tugas guru madrasah dan guru PAI, beliau juga menjelaskan 4 macam tipe guru, diantaranya ada guru profesional, guru tukang kritik, guru yang terlalu sibuk dan guru yang tidak bermutu . Sekarang tinggal lagi kita introspeksi diri masuk kategori yang manakah diri kita “, imbuh Eman.
Terakhir, beliau juga menjelaskan tentang wewenang pengawas madrasah serta 4 bagian SNP dari 8 SNP yang harus dilaksanakan oleh guru. Beliau berharap seluruh komponen di MAN 2 Lebong dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. (Widia Ningsih, S.Pd.I)