Pendidikan Madrasah

Pantau UAM Dan UAS, Ka.Kemenag BS Rutin Lakukan Monitoring

Bengkulu (Informasi dan Humas) 4/3 - Dalam rangka memantau pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah (UAM) dan Ujian Akhir Sekolah (UAS) yang dijadwalkan berakhir hari tanggal 5 April 2013, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan, Drs.Yasaroh Maksum rutin melakukan monitoring di beberapa sekolah umum dan Madrasah. Pada hari Senin (1/4) monitoring di laksanakan di dua Sekolah Menengah Pertama (SMP) negeri yaitu SMP 1 dan SMP 2 Kabupaten Bengkulu Selatan,yang melaksanakan UAS mata pelajaran Pendidikan Agama, kemudian pada hari berikutnya yaitu Selasa 2 April 2013 monitoring dilaksanakana ke MTSN Manna dan MTS Al-Alquraniah, Berdadasarkan hasil monitoring yang dilakukan pelaksanaan UAM maupun UAS berjalan lancar,seluruh Siswa yang terdaftar mengikuti ujian hingga hari ini tampa ada yang berhalangan hadir. "alhamdulilah semua rangkaian ujian dapat berjalan lancar dan terlaksana sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang ada," katanya. Dalam setiap kesempatan Drs.Yasaroh Maksum berharap agar siswa yang mengikuti UAS dapat menjaga kesehatan dan belajar dengan sungguh-sungguh sehingga pada pelaksanaan Ujian Nasional dapat lulus 100% dengan nilai yang memuaskan. Pada monitoring kali ini Kepala Kemenag Kabupaten Bengkulu Selatan tidak memantau langsung ke kelas, hal ini untuk menghindari kehadiran Kepala Kemenag yang dikwatirkan akan mengganggu konsentrasi siswa dalam menyelesaikan soal ujian. Penulis :Fardiana.S.Sos/JJ Editor :H.Nopian Gustari

TERKAIT

Pendidikan LAINNYA