Pendidikan Madrasah

MTsN Agung Jaya Gerakkan Jum’at Bersih

Bengkulu (Informasi dan Humas) 24/9- Usai shalat dhuha berjama’ah atau sebelum jam pelajaran pagi di mulai, selama 15 menit semua siswa melaksanakan gotong royong yang di awasi para dewan guru. Kegiatan ini selain melaksanakan program Kemenag Kabupaten Mukomuko juga merupakan kegiatan rutinitas keluarga besar MTsN Agung Jaya tiap Jum’at dengan nama program Jum’at bersih. Program jum’at bersih merupakan aktualisasi hadits nabi yang artinya:” Kebersihan itu adalah sebagian dari Iman”. Hadits lainnya yang berbunyi: “Allah itu indah dan Allah menyukai keindahan”. Berdasarkan Hadits tersebut keluarga besar MTsN Agung Jaya yang berbasis keislaman melaksanakan gotong royong sebagai rutinitas demi menjaga kebersihan dan keindahan madrasah. Untuk mencapai kegiatan ini secara maksimal, sehari sebelum gotong royong tepatnya hari kamis setelah jam pelaran selesai Urusan Kesiswaan Bapak Tarsim, S.Pd mengumumkan apa apa peralatan yang dibawa oleh setiap siswa yang tidak sama di antara mereka.Masing-masing siswa boleh membawa sapu, cangkul, parang, ember atau yang lain lainya. Kepala Sekolah MtsN Agung Jaya melaui Kepala TU, Jusneli, S. Ag berharap dengan Jum’at Bersih ini MOTTO; “ MADRASAH BERIH MADRASAH INDAH” Akan dapat diwujudkan. Penulis : Jusneli/C Editor : H.Nopian Gustari

TERKAIT

Pendidikan LAINNYA