Pendidikan Madrasah

MTsN 1 Kota Bengkulu Gelar PENSI

Bengkulu (Informasi dan Humas) 4/3 - Sebagai langkah menumbuhkan kreativitas siswa, pada tanggal 23 Februari 2013 lalu, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Bengkulu mengelar Pentas Seni (PENSI) yang merupakan agenda tahunan MTs Negeri yang beralamat di Kilometer 6,5 Kota Bengkulu. Salah satu kegiatan yang ditampilkan pada PENSI khusus siswa Kelas IX MTsN 1 yaitu pameran hasil kerajinan tangan siswa-siswi selama tiga tahun mengikuti pendidikan di MTsN I Kota Bengkulu, seperti kerajianan bunga, taflak meja, batik besurek, kotak tisu dan banyak lagi kerajinan yang lainnya. Selain dalam PENSI, Hasil kerajinan siswa-siswi MTsN 1 Kota Bengkulu itu juga pernah diikut sertakan dalam ajang pameran dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (HPN) tingkat Kota Bengkulu. Selain kegiatan pameran hasil kerajinan tangan juga ditampilkan atraksi-atraksi yang tak kalah hebohnya, seperti drama musical dan puisi serta pementasan group Band , tarian dari berbagai daerah yang ditampilkan oleh siswa siswi Kelas IX. Dalam kegiatan ini tidak kalah menariknya saat ditampilkan Drumband “‘LOCASWARA ISLAMIC YUNIOR MUSICAL” MtsN1 Kota Bengkulu yang bertepatan dengan Louncing perdananya pada saat hari PENSI tersebut. Atraksi Drumband MTsN I Kota Bengkulu pada saat louncing perdananya Oleh Bpk Ka.Kan. Kemenag Kota Bengkulu yang di wakili oleh Ibu Ketua Pokjawas Dra.Hj.Zanlaili,M.Pd. di halaman MTsN 1 Kota Bengkulu. Kegiatan Drumband ini merupakan salah satu kegiatan ekstra kurikuler yang ada di MTsN 1 Kota Bengkulu. Dengan Pelatih Bpk. Syamsuddin dan Pembina Dra. Eka Marlinda,MM. Penulis:Humas MTsN 1 Kota Bengkulu Editor :H.Nopian Gustari

TERKAIT

Pendidikan LAINNYA