Pendidikan Madrasah

MIS GUPPI II Curup Berpartisipasi Dalam HAB Kemenag

Bengkulu (Informasi dan Humas) 17/12- Kegiatan Hari Amal BAkti Kementerian Agama yang dilaksanakan di MAN Curup kemarin (15 Desember 2014) diikuti oleh seluruh Madrasah yang ada di Kabupaten Rejang Lebong, termasuk MIS GUPPI 11 yang terletak tepat didepan MAN yaitu di Kelurahan Talang Rimbo Curup. 

Berbagai kegiatan lomba diikuti oleh MIS GUPPI yaitu diantaranya kegiatan lomba menyanyikan lagu MARS MADRASAH yang dilakukan secara berkelompok atau paduan suara antara beberapa siswa seperti yang tampak pada gambar diatas. 

Para peserta tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. begitu juga peserta dari MIS GUPPI ini, mereka telah mempersiapkan diri beberapa hari sebelum kegiatan lomba dimulai. Hal ini mereka lakukan agar dapat memenangkan mata lomba tersebut. meskipun nantinya tidak dapat meraih kemenangan, paling tidak sudah Berpartisipasi dalam kegiatan ini dan mereka sudah belajar arti dari bersaing dan menjalin kekompakan antara sesama teman.

Kami berharap kegiatan ini akan tetap berjalan, tentunya untuk mengembangkan kualitas dan kuantitas pendidikan anak, menjalin Silaturahmi antara sesama pegawai serta mengukuhkan kekompakan.

Penulis : Muhammad Deri Berli,S.Pd.I/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA