Pendidikan Madrasah

MIS GUPPI Berpartisipasi dalam Berbagai Perlombaan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 11/2- Dalam rangka kegiatan tahunan dan peresmian musholah, SMA Negeri 1 Curup Timur mengadakan berbagai perlombaan – perlombaan terutama di bidang keagamaan. baik tingkat SD/MI.SMP/MTs,SMA/MA. Tidak ketinggalan MIS Guppi 13 Tasik Malaya Rejang Lebong ikut serta dalam perlombaan tersebut.

Kegiatan ini dihadiri oleh wakil Bupati Rejang Lebong , unsur muspida, dandim, tokoh masyarakat, tokoh agama, kepala–kepala sekolah SMA dan SMP se-kabupaten Rejang Lebong. Yang pelaksanaannya pada hari minggu dan sabtu tanggal 1 dan 2 febuaritahun 2014.

Kemudian wakil bupati membuka perlombaan ini sekaligus menyampaikan kata sambutan, beliau menyampaikan bahwa kegiatan perlombaan – perlombaan terutama dalam bidang keagamaan harus di laksanakan di sekolahlain, tujuannya adalah untuk meningkatkan dan menggali potensi generasi yang kreatif.

Dalam kegiatanini mis guppi 13 tasik malaya rejanglebong mengutus 2 peserta yaitui ksanfauzianugrah dan rinanursandi dengan guru pendamping bapak mustakims.pd.i. Tujuan keikut sertaan misguppi 13 tasik malaya rejanglebong dalamperlombaan ini adalah untuk mengembangkan kreativitas dan bakat siswa siswi, tak ketinggalan untuk mempromosikan madrasah – madrasah yang ada di rejanglebong.

Menurut kepala MIS gGppi 13 Tasik Malaya, Nurlelawati S.Ag bahwa ke ikut sertaan siswa –siswi mis guppi 13 tasik malaya adalah menggali kwalitas dan bakat siswa – siswi di bidang agama, selanjutkan agar siswa – siswi berantusias dan berlomba – lomba untuk mengikuti perlombaan –perlombaan yang akan di laksanakan baik bidang keagamaan maupun di bidang umum natinya.

Dalam pelaksanaan perlombaan ini seluruh dewan guru dan seluruh siswa - siswi mis guppi 13 tasik malaya menyambut dengan baik, dan harapans eluruh dewan guru nantinya mis guppi 13 tasik malaya akan di kenal seluruh sekolah yang ada di rejanglebong.

Penulis :Nurlelawati,S.Ag/C
Editor :Jaja
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA