Pendidikan Madrasah

MIN Harapun Makmur Benteng Bagikan Makanan Tambahan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 6/4- Perhatian Dinas Kesehatan kabupaten Bengkulu Tengah memang perlu diacukan jempol dan perlu diperhitungkan, unkap Kepala Madrasah Ibtidaiyyah Negeri (MIN) Harapan Makmur Lestari Seri Rejeki, S. Pd. S. Sos. I yang berada di Desa Harapan Makmur Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah.

Bentuk perhatian tersebut merupakan program kerja dari Dinas Kesehatan Benteng dalam rangka meningkatkan kesehatan masyarakat terutam siswa sekolah dengan cara pembagian makanan tambahan atau yang lebih dikenal dengan makanan sehat dan bergizi. Sehubungan dengan hal tersebut pada hari Sabtu 04 April 2015 pada pukul 09.00 Wib menerima bantuan Makanan Tambahan.

Makanan tambahan tersebut dibagikan kepada seluruh siswa yang ada di MIN tersebut. Menurut Lestari Makanan tambahan ini langsung didistribusikan ke Sekolah, pada hari ini suda kita bagikan kepada seluruh siswa. Dengan adanya perhatian dari Dinas Kesehatan Benteng sebagai Kepala Lestari mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Benteng, ungkapnya.

Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA