Pendidikan Madrasah

MIN Bunga Mas Seluma Persiapkan Lomba Aksioma Tahun 2015

Bengkulu (Informasi dan Humas) 27/2- Madrasah Ibtidayah Negeri Bunga Mas Seluma persiapkan dengan matang untuk mengikuti lomba Aksioma yang akan digelar dibulan maret ini. Persiapan dilakukan di halaman Sekolah hari Kamis, 26 Januari 2015, Dewan guru Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Bunga Mas Kecamatan Seluma Timur Kabupaten Seluma tenga sibuk mempersiapkan siswa-siswi yang ikut lomba aksioma. 

Pelaksanaan lomba yang digelar minggu-minggu ini ada beberapa tangkai perlombaan diantara A. Kompetesi Sain B. Olah raga dan Seni, Kegiatan ini berjenjang mulai dari tingkat kecamatan sampai ketingkat nasional yang dipusatkan di komplek olah raga di Kota Palembang Sumatra Selatan pada tahun 2015.

Kepala Madrasah Ibtidayah Negeri Bunga Mas Seluma Drs. Zainal C, M.Pd., Memberi arahan kepada guru olah raga Dedy Afrizal, S. Pd dan Joko Susanto,A.Ma. Serta dewan guru yang menjadi panitia yang membidangi bagian keagamaan,supaya melatih anak semaksimal mungkin sejak sekarang

Di samping itu Drs. Zainal C, M.Pd. Menyematkan tanda lambang 5 (lima) Budaya kerja kepada Dewan Guru dan Staf Tata Usaha, Sesuai dengan arahan dari Ka Kemenag Kab. Seluma H. Sipuan, S. Ag. MM.

Zainal sangat berharap,semoga siswa/I MIN Bunga Mas seluma ini bisa mewakili kontingen Kemenag Provinsi Bengkulu ikut serta ketingkat Nasional.

Penulis : Mb/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA