Mukomuko (Humas) - Sesuai Surat Edaran Dirjen Pendis Nomor : B-298/DJ.I/PP.00/02/2021 tentang Penyelenggaraan Kelulusan Dan Kenaikan Kelas Di Madrasah Tahun Pelajaran 2020/2021 Pada Masa Darurat Penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19). Mulai Selasa 23 Maret 2021 MIN 7 Mukomuko melaksanakan Ujian Praktik bagi siswa kelas VI Tahun Pelajaran 2020/2021, sebagai salah satu bentuk penilaian bagi peserta didik kelas akhir.
Kegiatan Ujian Praktik ini akan berlangsung selama 4 hari, dimulai hari Senin 23 Maret 2021 sampai dengan hari Kamis 25 Maret 2021.
Mata pelajaran yang diuji dalam ujian praktik ini meliputi:
1. Al-Qur’an Hadits.
2. Fikih.
3. Bahasa Arab.
4 Bahasa Indonesia.
5. Ilmu Pengetahuan Alam.
6. Seni Budaya dan Prakarya.
7. Pendidikan Jasmani, Olah Raga dan Kesehatan.
8. Tahfizd Qur’an Surat-Surat Pendek Juz 30.
Pelaksanaan hari pertama berjalan dengan lancar, yakni praktik mata pelajaran Al-Qur’an Hadits yang diuji oleh Salamiah, S.Ag.,“Alhamdulillah, ujian hari ini berjalan lancar, semua siswa hadir dan mengikuti Ujian Praktik dengan baik,” tutur Salamiah.
Hari kedua ujian Praktik Bahasa Indonesia, dengan materi praktik kompetensi berpidato yang diuji oleh Nunung Sarifah, S.Pd.I. dan Ujian Penjasorkes yang diuji oleh Siti Dwi Tyas, S.Pd.I. dengan materi praktik senam dan atletik.
Kepala MIN 7 Mukomuko sangat berharap ujian praktik bisa diikuti dengan baik oleh siswa kelas VI, ini merupakan kompetensi keterampilan yang harus dimiliki. Sehingga setelah lulus dari MIN 7 Mukomuko, tetap bisa dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari, dan dikembangkan pada jenjang pendidikan selanjutnya, pungkas Yuli.