Pendidikan Madrasah

MIN 7 Mukomuko Boyong 3 Piala Dalam Lomba Menyambut Ramadhan Yang di Gelar Oleh PAI Air Manjuto

Mukomuko (Inmas), Siswa/i MIN 7 Mukomuko mengikuti Agenda kegiatan PAI KUA Kecamatan Air Manjunto, dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Minggu 28 April 2019. diantaranya dengan kegiatan pawai, lomba mewarnai dan lomba hafidz Al-Qur’an Juz 30.

Kegiatan yang dipusatkan di Masjid Al-Falah desa Agung Jaya ini berlangsung meriah, aman dan lancar. Dari pagi hingga siang hari. Rangkaian kegiatan di mulai dengan pawai yang mengambil star dari simpang empat desa Agung Jaya dan finish di Masjid Al-Falah, dilanjutkan dengan lomba mewarnai dan hafidz Al-Qur’an Juz 30.

Dalam kegiatan ini, MIN 7 Mukomuko masing-masing lomba memperoleh juara, yakni Juara I Pawai, Juara II lomba mewarnai yang diraih oleh Astrid Srikandi kelas 1 dan Juara II lomba hafidz Al-Qur’an Juz 30 yang diraih Hafidzah Raudah Kelas 5.

“Alhamdulillah, kita dapat berpartisipasi dalam kegiatan yang di gelar kawan-kawan PAI KUA Kecamatan Air Manjunto dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1440 H/2019 M ini. Semoga dengan kegiatan semacam ini MIN 7 Mukomuko semakin dikenal masyarakat, pungkas Yuli, selaku Kepala Madrasah (YL).


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA